#2010memories

Bicara tentang tahun 2010 yang bentar lagi usai (sebenarnya sih gak ngaruh sama gue toh sekarang sama besok ataupun kemaren ya sama aja cuma bedanya dari hari ke hari memang kita harus berubah!) yaa… gitu lah. Tahun 2010 ini, gue rasa nano-nano nya kerasa banget. Dimana keberuntungan, kurang beruntung, emosi, friendship, healthy, wealthy, reality (?) yaa…  apapun itu kayaknya saling beradu akhirnya masing-masing kerasa banget atmosfernya.
Dimulai dari bulan pertama hari pertama gue still had holiday di Batam. Ya„ ngerasain gimana lelahnya temenin para ibu-ibu belanja sementara kita sebagai anaknya mengalah gak belanja apa-apa dan hanya nemenin aja! ya nemenin aja! Mana disini gue terkena penyakit sakit mata -_-“
Ya terus di minggu berikutnya gue masuk sekolah lagi, di semester ke 4 dan belajar lagi, kelas gue kedatangan murid baru nama Zella, dia dari TT dan minggu selanjutnya gue ditunjuk untuk ikut suatu event yang diadakan himaja UI dalam sebuah team alhasil cuma dapat peringkat 4 dan gak dapat apa-apa.
hari-hari berikutnya, waktu gue cuma dihabiskan di lingkungan yang selalu heboh, sebut saja DISCO (?) dan pada bulan Februari merencanakan untuk mengadakan studi tour, sudah mencari-cari agency kemana-mana, malah sempet joinan sama kelas sebelah gaktaunya diajak join sama kelas lain dan fix.
Bulan Maret disaat kakak kelas berjuang untuk Ujian Nasional kami melaksanakan study tour. Asam manisnya makin kerasa karena konflik terjadi saat keberangkatan tapi alhamdulillah teratasi buktinya kami pulang dengan selamat tanpa kehilangan satu anggota tubuhpun.
Seusai kakak kelas melaksanakan tugas akhirnya, untuk kali pertamanya ruangan kami dipindahkan karena kebetulan kelas bersekat dua kami mau diperbaiki. Kami pindah ke 12 IPA2 dan kami menghabiskan waktu disana sekitar 4 bulan hingga kami menerima rapor.
Bulan april kami mengikuti ajang olimpiade dimana 13 dari 15 isi dari kelas kami mengikuti ajang tersebut. Namun nasib berkata lain, ternyata gue gak lolos seleksi provinsi. Temen-temen gue, Uci, Emil, hafiz, Fiqih, Mia, Eka dan Putri lolos seleksi dan ikut olimpiade provinsi bulan Mei. Kami mengikuti lomba masak dan ternyata belum dikasih kesempatan untuk juara. Tapi kami tetap senang. Disini kebersamaan terasa. Dimana masak bersama, ketika Eka mengikuti lomba modeling untuk hari kartini kami bersama-sama memikirkan gimana kostum dan sebagainya.
Di bulan Mei gue dapat surprise Birthday party dari DISCO yang sebenarnya gue udah curigaan kenapa dari pagi mereka keliatan mencurigakan. Tapi walaupun begitu thanks to them :). Acara rutin keluarga disaat ultah. Bulan Mei ini bulan dimana pikiran gue terpecah dua. Pertama harus konsentrasi belajar untuk ujian semester 4 dan konsentrasi untuk pertandingan LCC konstitusi pada bulan juni. Disini selain menghapal gue juga dituntut untuk ikut memikirkan koreografi, yel-yel serta performance yang akan ditampilkan di pertandingan.
Bulan Juni,  yang berulangtahun rentang Januari - Juni dapat giliran mentraktir. Pergilah kami hangout bareng, ntah kemana. yang penting hang out! and then gue menerima rapor semester 4 dan gue harus rela berada di peringkat ke 6 (sebenarnya gak ngaruh sih, toh gak ditulis juga dirapor) tapi yang paling bikin kesalnya nilai gue anjlok. Turun. Mana diceramahi sama bu Rita. Beliau bilang gue gak konsen belajar (padahal waktu itu bu Rita gak ngajar di kelas gue tapi ntah mengapa beliau tahu). Okelah lupakan itu dan gue konsen dengan LCC. Disini gue menemukan yang namanya ‘musuh dalam selimut’ well, awalnya ada peserta yang kalah terus mendukung kami, tiba-tiba saja di final hampir semuanya tak menginginkan kami memegang kembali piala itu. Saat itu memang sedikit tertekan gue akui tapi Alhamdulillah Allah masih memberikan kepercayaan sama kami untuk ke nasional. Disaat itu ada seseorang yang saat itu gue gak mau liat muka nya tiba-tiba saja dia datang dan duduk di bangku penonton. Well dia adalah orang yang paling gak konsisten yang gue temui dan gue harap dia bisa sadar!
Bulan Juli, akhirnya gue dikasih juga waktu liburan setidaknya seminggu oleh pembimbing. Aku pulang kampung. Sekalian adikku yang paling kecil sunatan. Sepulangnya dari sana, Aku disibukkan dengan LCC lagi. Sekarang urusan kostum, yel-yel, pensi, performance dan hapalan semuanya harus fix dalam waktu kurang dari sebulan. Di liburan ini gue menyempatkan diri untuk menghadiri acara reunian bersama teman SMP . Suasana sekolahpun kembali dimulai dan awal semester ini, aku, eka,Fiqih tak sepenuhnya berada dalam kelas. beberapa jam terakhir kami meminta ijin untuk latian dan mempersiapkan segalanya untuk pertandingan. Tiba waktu nya berangkat. Doa dan dukungan dari keluarga, teman-teman, guru, membuat kami semangat. Di Jakarta aku kembali menemukan keanekaragaman budaya dan….. aku menemukan segerombol orang yang kurang aku sukai tabiatnya. begitu sombong,angkuh, terlalu meremehkan orang, yang gak mau terima kekalahan, yang menghina, dan sebagainya (oke jadikan itu pelajaran). Ternyata disini kami kalah, hanya selisih 5 poin. Jadinya kami harus puas menduduki peringkat 4 (namun tak diakui buktinya di piagam tak tertera), pelajaran berharga jangan terlalu over confidence dan meremehkan lawan!
bulan agustus, aku kembali gak belajar di kelas, namun kali ini beda! Kami sekelas gak berada di kelas karena di tunjuk oleh pak irwan untuk jadi supporter dan yel-yel dalam debat bahasa yang wakil dari sekolah diikuti oleh Fiqih, Emil dan Putri. Ternyata tim debatnya menang sementara tim yel-yel enggak. katanya biar berbagi kemenangan. Padahal, penonton juga tau, yel-yel kami lebih cihuy (sombong… wooo). Terus ada acara 17 an. Dimana ada beberapa mata lomba dan untuk pertama kalinya dan mungkin untuk terakhir kalinya 12 IPA 5 mengikuti semua mata lomba itu. Hiks. tetep saja, kami disini tertindas, tapi tak apalah, setidaknya Priska, Tyo dan Ezar membawa gelar juara untuk kelas kami.
Bulan Agustus - September, bulan ramadhan. Dimana puasa-puasa gini masih disuruh belajar dikelas, bahkan ulangan. Acara buka bersama yang berkesan di rumah Fika. Dimana acaranya berjalan lancar. Meskipun Bu Rita, Bu Umi dan Bu Sri tidak bisa datang (ketiganya adalah wali kelas kami dari kelas 10- 12). Keesokkan hari nya gue menghadiri acara buka bersama di Saung dulur. Acara buka bersama teman sekelas di SMP dulu. Cukup menyebalkan karena layanannya sungguh lamban tapi it’s okay. No problemo. Kemudian Lebaran dan gue gak pulang kampung. Temen-temen sekelas gue ke rumah secara mendadak. Kebetulan gue lagi gak enak badan waktu itu.
Bulan oktober secara ajaib ulangan mendadak dikasih secara beruntun tanpa ampun. Juga penerimaan rapor mid kalau gak salah.Terus universitas swasta baik yang di Indonesia maupun luar negeri berdatangan untuk promo. kami selalu berharap mereka akan promosi di jam-jam yang kami inginkan. Untuk detailnya cuma kami deh yang tau. Takut kualat ^^. Terus menghadiri promo UPH di Novita dimana kami merasa terjebak. Dikira sebentar gatau nya lama. Akhirnya kami diam-diam keluar ruangan dan pulang. Kami juga sedang memikirkan tentang kostum kelas dan mulai mengumpulkan uang untuk membeli jaket (ya kami memilih jaket sebagai kostum kelas) dan gue bendaharanya, sementara Ezar koordinatornya.
Bulan November. Gue dapat formulir PPKB UI dan memutuskan untuk memilih Teknik Kimia (well, today, i’m still waiting for the result, hope, God will give me the best result) dan juga ikut tes President University dan ternyata cuma dapat beasiswa 3. HAHAHA.Gak jadi ambil deh. Terus gue juga ikut lomba online tapi gak secara penuh soalnya triknya gak bisa dipake pas minggu keempat. Oke, mending juga semua provinsi gak bisa pake nah ini, cuma di jambi doang. Malas, gak minat, gak oye. Selain itu kami udah ada jaket kelas pada bulan ini.
Bulan Desember, Ujian semester (lagi). Setelah ujian semester kami disibukkan dengan urusan BTS yang memakan waktu sekitar 4-5 hari. Ya… kebanyakkan rapat juga sih. Makanya lama. Selain itu menyiapkan properti dan lokasi. setelah itu terima rapor dan gue harus bersyukur. Nilai naik dan rangking juga naik (gak pernah disangka sebelumnya, i swear) dan sekarang sudah liburan lagi. Kemaren liburan ke Palembang selama dua hari, lalu kedatangan sepupu dari Pariaman. Di bulan ini gue juga dikasih tau kalo gue 20 besar nasional lomba online yang gue ikuti. Wah, gue gak nyangka banget bisa lolos juga. Sempat ngarep sih tapi pada akhirnya udah gak, soalnya waktu tanding di Jakarta yang tarik ulur mulu dan ternyata emang gue gak ikut ke nasional. yasudah gak apa-apalah, masuk 20 besar aja udah keajaiban. Cerpen gue juga di udah diterbitkan bulan Desember ini. Iseng-iseng gue dan Marina mengirimkan cerpen ke sebuah penerbit dan ternyata memang diterima dan bukunya sudah bisa dibeli.
*tambahan : Sekelas pernah dikejar sama Sapi di lapangan upacara pas pelajaran olahraga. Itu sapinya buat kurban. Eh tiba-tiba lepas. Ngibrit ke arah kami, langsung lari. Ada yang menjauh ada yang ngebantuin nangkep sapinya :’)
Ada sebuah kisah yang sampai saat ini belum bisa aku ungkapkan mungkin tak akan terungkap? Haha who knows? Gue biarkan kisah ini mengalir. 13 bulan yang lalu (?)
Panjaaaang MAAAAN. These are my best memories in 2010. Terima kasih buat yang sudah terlibat di tahun 2010 dalam hidup gue. Emang kebanyakan separo dari 2010 gue, gue habiskan untuk urusan sekolah, di sekolah. sisanya buat tidur (karena malem) dan tak banyak dihabiskan bersama Bokap, nyokap, adek-adek gue. #2011wishes gue berharap bakalan lebih indah, lebih bermakna dan lebih sukses dari yang sekarang. 2011 Insyaallah tahun keberuntungan yaah :)

Comments

  1. hai sesama penulis #writers4indonesia, salam kenal :)
    semoga #2011wishes-nya terkabul yaahh.. lebih indah, lebih sukses, lebih bermakna! amien! :)

    ReplyDelete

Post a Comment

Popular posts from this blog

Review Wahana Internsip Dokter

Chapter 10 : Koass Stase Obgyn

koass Stase IKK-IKM : Ikaka Ikaem